Selasa, 17 November 2015

5 Cara Iblis atau Setan Untuk Mengelabui Manusia


Iblis adalah makhluk yang melakukan pembangkangan secara terang-terangan kepada Tuhannya ketika diperintahkan untuk sujud kepada manusia pertama yang diciptakan Tuhan.  Iblis bersama setan telah mendapatkan mandat dari Tuhan untuk menyesatkan manusia yang tidak beriman agar bisa dihukum bersama-sama di akhirat nanti.  Iblis punya keunggulan bisa hidup hingga hari kiamat atau hari kebangkitan. Inilah cara-cara Iblis dan Setan untuk menyesatkan manusia.

1. Iblis atau setan meminta kepada ALLAH agar diperbolehkan menggoda manusia karena sudah menjadi sumpah mereka. Permintaan itu sudah mendapatkan izin dari ALLAH SWT, meskipun tidak mendapatkan ridha ALLAH.

2. Iblis atau setan mampu melihat manusia yang tidak mengetahui dan tidak dapat melihatnya, serta lengah mengendalikan hawa nafsunya sehingga mudah memasukkan bujuk rayunya kedalam hati manusia, bahkan dengan cara terhalus sekalipun.

3. Iblis atau setan masuk secepat kilat melalui kalbu atau hati manusia dan memerintahkan nafsu mereka kearah keburukan setiap saat tanpa mengenal waktu, tempat, pangkat, musim, dan berlaku bagi seluruh manusia didunia.

4. Iblis atau setan bekerja pada hati manusia yang merasa dirinya pintar dan bersemayam didalam kebodohannya serta megoptimalkan bujuk rayuan tersebut melalui hati manusia yang mempunyai ciri-ciri seperti cepat putus asa, cemburu, iri hati, tidak sabar, pemarah, suka bermaksiat, mendengki, suka memfitnah, mendendam, takabur, merasa paling benar, paling baik, atau paling hebat, malas bekerja atau berkarya, malas menuntut ilmu, tamak, ria, tidak ikhlas, tau kikir. Tanda-tanda iblis atau setan telah masuk kedalm diri pribadi seseorang dapat terlihat langsung dan mudah untuk dikenali karena mereka berbicara melalui mulut dan tangan manusia yang telah memiliki sifat iblis dan setan.

5. Iblis atau setan menyiarkan misinya untuk menumbuh kembangkan sifat tercela melalui manusia-manusia yang ingkar dan munafik sebagai wakilnya didunia. Firman ALLAH yang menyatakan bahwa kita harus berhati-hati terhadap cara-cara iblis atau setan dalam berupaya menyesatkan manusia diantaranya adalah sebagai berikut, Hai orang-orang yang beriman, masuklah kamu kedalam islam secara menyeluruh dan janganlah kamu turuti langkah-langkah setan. Sesungguhnya setan itu musuh yang nyata bagimu. (QS Al Baqarah: 208)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.