Nama Islam mempunyai perbedaan yang luar biasa dengan nama agama lainnya. Kata Islam tidak mempunyai hubungan dengan orang tertentu atau golongan manusia atau dari suatu negeri. Seperti agama Buddha (Buddhisme) adalah berasal dari nama “Sidharta Gautama Buddha” lahir tahun 560 SM di India, Buddha adalah gelar bagi sidharta yang dianggap beroleh penerangan agung. Agama Yahudi (Judaisme) adalah agama yang dianut orang-orang Yahudi (Jews), asal nama dari negeri Juda (Judea) atau Yahuda. Agama Hindu (Hinduisme) adalah merupakan kumpulan dari macam-macam agama dan tanggapan tentang dunia dari orang-orang India. Agama Kristen adalah nama yang berasal dari pengajarnya atau yang dipujanya “Jesus Christ”, dan pengikut-pengikut Kristus disebut pula orang-orang Kristen. Kaum muslimin biasaanya menyebut agama kristen, sebagaimana disebutkan dalam Qur’an, agama Nasrani karena disandarkan dari asal daerah Jesus yaitu Nazareth. Hikmah tertinggi dari itu ialah karena Islam adalah agama yang diwahyukan Allah SWT. sebagaimana firman Allah swt dalam Al-Qur’an, yang artinya,
“Sesungguhnya agama di sisi Allah hanyalah Islam.” (Q.S Ali Imran : 19)
“Barang siapa yang mencari agama selain Islam, tidak akan diterima daripadanya dan di akhirat termasuk orang yang merugi.” (Q.S Ali Imran : 85)
Menurut etimologi, Islam berasal dari bahasa Arab, asal kata salima yang berarti selamat. Dari asal kata itu dibentuk kata aslama yang artinya memelihara dalam keadaan selamat, dan berarti juga menyerahkan diri, tunduk, patuh dan taat. Orang-orang yang melakukan aslama atau masuk Islam dinamakan muslim.
Muslim berarti orang-orang yang telah menyatakan dirinya telah menyerahkan diri, dan patuh kepada Allah swt. dan orang yang melakukan aslam terjamin keselamatan di dunia dan akhirat. Sebagaimana firman Allah swt. yang artinya,
“Bahkan, barang siapa aslama (menyerahkan diri) kepada Allah, sedang dia berbuat kebaikan, maka baginya pahala disisi tuhannya dan tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak pula bersedih hati.” (Q.S Al-Baqarah : 112)
Islam adalah agama sepanjang sejarah manusia. Agama dari seluruh Nabi dan Rasul yang pernah diutus Allah swt. pada bangsa-bangsa dan kelompok-kelompok manusia. Islam itu adalah agama bagi Nabi Adam as., Nabi Ibrahim, Nabi Ya’kub, nabi Musa, Nabi Daud, Nabi Sulaiman, Nabi Isa as. Nabi Muhammad saw dan agama bagi Nabi dan Rasul yang lain.
Firman Allah swt. mengenai Islam sebagai agama Nabi Ibrahim dan agama manusia sebelumnya,
“Dan Dia tidak menjadikan kamu dalam agama suatu kesempitan. Ikutilah agama orang tuamu Ibrahim. Dia (Allah) telah menamai kamu sekalian orang-orang muslim dari dahulu.” (Q.S Al-Hajj : 78)
“Nabi Ibrahim telah berwasiat kepada anak-anaknya, demikian pula Nabi Ya’kub. Ibrahim berkata : Sesungguhnya Allah telah memilih agama Islam ini sebagai agamamu, sebab itu janganlah kamu mati melainkan dalam memeluk agama Islam.” (Q.S Al-Baqarah : 132)
“Sesungguhnya Ibrahim bukanlah seorang Yahudi, tidak pula Nasrani (Kristen), akan tetapi dia adalah muslim yang benar-benar, dan diapun bukan seorang musyrik.” (Q.S Ali Imran : 67)
Selanjut pengakuan nabi Yusuf bin Ya’kub dalam sebuah doanya :
“Ya Tuhanku, sesungguhnya Engkau telah menganugerahkan kepadaku sebagian kerajaan dan mengajarkan kepadaku sebagian ta’bir mimpi. Tuhanku, pencipta langit dan bumi. Engkau pelindungku di dunia dan di akhirat, wafatkanlah aku dalam keadaan muslim dan gabungkanlah aku dengan orang-orang shalih.” (Q.S Yusuf : 101)
Tentang Nabi Sulaiman, Allah swt. berfirman,
“Berkata ia (Bulqis) : Wahai pembesar, sesungguhnya telah dijatuhkan sebuah surat yang berharga, sesungguhnya surat itu dari sulaiman dan sesungguhnya isisnya : Dengan (menyebut) nama Allah yang maha pemurah lagi maha penyayang, jamganlah kamu sekalian berlaku sombong terhadapku dan datanglah kepadaku sebagai orang-orang yang berserah diri (masuk Islam).” (Q.S Am-Naml : 29-31).
Islam juga agama Nabi Isa as., seperti dalam firman Allah swt.,
“Maka ketika Nabi Isa mengetahui keingkaran dari mereka (Bani Israil) berkata dia : Siapakah yang akan menjadi penolong-penolongku untuk menegakkan agama Allah (Islam)? Para Hawariyin (sahabat-sahabat setia) menjawab : Kami penolong-penolong agama Allah. Kami beriman kepada Allah, saksikanlah bahwa sesungguhnya kami adalah orang-orang muslim.”(Q.S Ali Imran : 52)
Islam adalah agama Allah swt. yang diwahyukan kepada Rasul-rasulnya guna diajarkan kepada manusia. Ia dibawa secara estafet dari suatu generasi ke generasi selanjutnya dan dari suatu angkatan ke angkatan berikutnya. Islam adalah rahmt, hidayat dan petunjuk bagi manusia.
Adapun Islam sebelum risalah Muhammad saw. Sifatnya lokal atau nasional. Islam hanya untuk kepentingan bangsa dan daerah tertentu, dan terbatas pula periodenya. Para Rasul yang mengajarkan Islam laksana mata-mata rantai yang sambung-bersambung, tapi mereka satu kesatuan tugas yaitu tugas Ketuhanan (risalah Ilahiyah) membawa pengajaran dan peringatan kepada manusia. Di samping itu dilengkapi dengan hukum-hukum dan ketentuan-ketentuan dari Allah swt. berdasarkan atas kebutuhan daerah tersebut.
Akhirnya, ketika Islam datang ke pangkuan risalah Muhammad saw. Islam menjadi agama yang universal untuk seluruh umat manusia. Sebab itulah rislah Nabi Muhammad saw. mengumandangkan da’wah kepada seluruh ras dan bangsa yang ada di bumi, dan akan disampaikan kepada manusia yang paling penghabisan di akhir zaman.
Demikianlah sahabat bacaan madani tentang Islam adalah agama yang diwahyukan kepada seluruh Rasul dan Nabi yang pernah di utus Allah swt. mudah-mudahan kita selalu istiqamah dalam keIslaman kita. Aamiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.