Kamis, 15 September 2016

Gambaran Alam Barzakh dan Siksa Kubur


Banyak pendapat para Ulama yang berbeda tentang penafsiran dari alam barzakh atau alam kubur ini. Dari hadist banyak yang menceritakan tentang kehidupan alam barzakh ini, ada hadits yang Shahih, Hasan ataupun yang dhaif.

Pada akhirnya alam barzakh atau alam kubur ini adalah alam yang ada di luar batas pengetahuan, akal dan pemahaman kita, dan itu merupakan rahmat Allah yang sangat besar bagi manusia. Bentuk jasad kita tak akan pernah siap menerima hal ghaib tersebut, Jika Allah menampakan hal ghaib kepada kita, kita tak akan mampu menerima hal itu satu pun.

Kemampuan pandang dalam diri kita memiliki batasan yang telah ditentukan Allah, Kemampuan yang Allah berikan kepada setiap mahluk berbeda dengan makhluk yang lain.

Allah SWT berfirman :

"Dan Kami akan menciptakan kamu kelak (diakhirat) dalam keadaan yang tidak kamu ketahui, dan sesungguhnya kamu telah mengetahui penciptaan yang pertama, maka mengapakah kamu tidak mengambil pelajaran, untuk penciptaan yang kedua?" (QS. Al-Waqi'ah :61:62)

Walaupun alam ghaib itu sesuatu yang berbentuk abstrak dan fatamorgana tapi seorang muslim wajib mempercayainya. Karena tidak ber Iman seorang muslim kalau dia tidak mempercayai hal-hal yang ghaib. Iman kepada Allah adalah hal yang ghaib, Iman kepada Malaikat Allah adalah hal yang gaib, iman kepada hari akhir adalah hal gaib serta surga dan neraka merupakan hal yang ghaib.

Pendapat dan pengalaman tidak sama, cerita pun tak sama dengan penglihatan, Bagaimanapun cerita tentang alam barzakh, yang pasti dan lebih mengetahui tentang hal itu adalah orang-orang yang telah mati dan yang saat ini berada dialam barzakh.

Rasulullah banyak mengingatkan tentang alam barzakh bagaimana kondisi dan keadaan alam barzakh itu, karena Rasulullah memang manusia istimewa yang diberikan Kemampuan untuk melihat hal-hal tersebut agar Beliau bisa mengingatkan kepada manusia bahwa setiap manusia pasti akan mendatangi alam barzakh tersebut.

Bentuk Siksaan di Alam Barzakh.
Nabi SAW telah menceritakan kepada para sahabatnya tentang mimpinya, sedangkan mimpi Nabi itu merupakan sebagian dari wahyu, Beliau telah menceritakan keadaan di alam Barzakh (Yaitu alam penantian di alam kubur), sebagai berikut diantaranya :

1. Orang yang dilempar kepalanya dengan batu hingga pecah, yaitu orang yang menolak membaca Al-Quran dan yang mementingkan dirinya terlena dengan mengutamakan tidur daripada melakukan shalat yang wajib.

2. Keadaan laki-laki dan perempuan yang berzina telah digambarkan bahwa mereka sedang berada diatas nyala api .

3. Orang yang berenang di sungai tetapi orang tersebut telah dilempari dengan batu, yang orang tersebut ketika masih hidup, suka makan harta riba, yaitu uang yang di bungakan secara berlipat ganda.

4. Orang yang dirobek-robek mulutnya dan bibirnya karena menjadi seorang yang pembohong.

5. Orang yang dipukul kepalanya hingga pecah,setelah yang bersangkutan mengetahui isi Al-Quran tetapi tidak mau mengamalkannya, hal tersebut akan terus dialaminya hingga hari kiamat tiba.

6. Orang yang mencakar cakar muka dan dadanya dengan kuku yang terbuat dari tembaga, karena akibat menceritakan keburukan orang lain. (HR. Ahmad)

Demikianlah sahabat bacaan madani ulasan tentang gambaran alam barzakh dan siksaannya. Mudah-mudahan kita termasuk golongan orang-orang yang di jauhkan dari siksa alam kubru atau alam barzakh. Aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.